SEPUTAR MATA


1. Tips Membuat Bulu Mata Lentik

Bulu mata lentik menjadi impian para ladies bukan ?? Mata lentik menjadi daya tarik tersendiri. Untuk mendapatkan efek mata lentik, tentunya bulu mata juga harus terlihat panjang dan tebal. Salah satu caranya adalah dengan penambahan maskara. Berikut tips cara penggunaan maskara dengan baik :


  • Pakaikan maskara sisi berwarna putih dari arah pangkal. Poleskan dengan gerkan dari arah dalam ke arah luar
  • Lapisi lagi dengan warna hitamnya dengan gerakan dari bawah ke atas.
  • Untuk lebih menekankan unsur ketebalan aplikasikan dengan cara zig zag
  • Lalu lapisi bagian atas bulu mata
  • Untuk sentuhan terakhir, ulangi lagi dari bawah ke atas dengan maskara yang hitam dari kedua sisi, luar dan dalam

2. Tips Perawatan Bulu Mata

Agar kesehatan dan kelentikan bulu mata tetap terjaga, berikut adalah beberapa tips buat ladies yang dapat dilakukan. Caranya mudah dan dapat dilakukan dirumah setiap saat, dan lakukanlah secara teratur setiap harinya.

  • Bersihkan bulu mata, selalu bersihkan bulu mata sebelum tidur. Jika tidak dibersihkan bulu mata akan tetap tertarik tegak dan tidak beristirahat. Hal tsb yang dapat memicu kerontokan bulu mata. Anda dapat menggunakan pembersih make up atau baby oil untuk membersihkannya. Bershkan bulu mata secara perlahan lahan dengan gerakan memutar, jangan menekan atau membersihkannya dengan kasar karena bulu mata sangat sensitif dan mudah tercabut.
  • Sikatlah bulu mata. Bulu mata perlu dibersihkan dengan intens dan lembut, jika ingin pertumbuhannya lebih lentik sikatlah bulu mata setiap pagi dengan sikat khusus bulu mata. Sebelum disikat, olesi terlebih dahulu bulu mata dengan minyak zaitun. Minyak zaitun ampuh untuk menjaga pertumbuhan bulu mata agar tidak mudah rontok dan akar menjadi lebih kuat. Agar bulu mata mudah diatur, anda dapat menggunakan minyak mawar. Lakukanlah secara teratur agar bulu mata anda lebih sehat dan kuat.

Semoga bermanfaat.........^_^



No comments: